Pelatihan Bahasa Inggris Berbasis TOEIC Bagi Siswa SMA Muhammadiyah Purworejo
Abstract
Perkembangan jaman yang semakin pesat menuntut sikap dan persiapan sumber daya manusianya agar mampu bersaing. Universitas Muhammadiyah Purworejo adalah universitas yang fokus pada dunia pendidikan dan wajib ikut berkiprah dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Indonesia. Tujuan dari kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat ini adalah untuk membantu siswa SMA Muhammadiyah Purworejo untuk mengembangkan skill dalam mengerjakan TOEIC. Untuk mencapai tujuan tersebut, metode pengembagan skill yang digunakan adalah dengan melalui pelatihan. Sasaran Pengabdian Kepada Masyarakat ini adalah siswa SMA Muhammadiyah Purworejo kelas XII IPA dengan jumlah populasi sebanyak 20 orang. Hasil dari pelaksanaan kegiatan ini dapat diuraikan sebagai berikut. Berdasarkan hasil umpan balik dari peserta, didapatkan informasi bahwa kegiatan ini sangat relevan untuk meningkatkan skill siswa SMA Muhammadiyah Purworejo dalam mengerjakan TOEIC dan para peserta merasa mendapatkan wawasan yang lebih luas tentang strategi belajar bahasa Inggris untuk TOEIC.
References
F, P. B., & Rifai, D. M. (2021). MENINGKATKAN ENGLISH LEVEL PROFICIENCY SISWA SMK N 2 MAGELANG Sukma Shinta Yunianti Agnira Rekha A . Analisis Situasi. 2(2), 23–29.
Gulo, I., Endang, E. N., Kasih, W., Kuswoyo, H., & Devita, A. (2023). Peningkatan Keterampilan Bahasa Inggris ( TOEIC ) di SMKN 1 Braja Selebah , Lampung Timur. 1(1), 33–39.
Purnama, Y. I., Prastiwi, C. H. W., Tirtanawati, M. R., & Rozak, R. R. (2019). Pelatihan TOEIC Sebagai Upaya Pengembangan Profesional pada Peserta Didik SMK Negeri Dander Bojonegoro. J-Abdipamas Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 3(1), 113–122. http://ejurnal.ikippgribojonegoro.ac.id/index.php/J-ABDIPAMAS
Wirantaka, A., & Mardiningrum, A. (2021). Pelatihan Reading Toeic Untuk Siswa Smk Koperasi Yogyakarta. Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat, 1185–1192. https://doi.org/10.18196/ppm.35.109
Copyright (c) 2024 Bagelen Community Service
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.