Efisiensi Pemasaran Brokoli (Brassica oleracea var. italica) di CV Soga Farm Indonesia Kabupaten Magelang

  • Istiko Agus Wicaksono Universitas Muhammadiyah Purworejo
  • Dyah Panuntun Utami Universitas Muhammadiyah Purworejo
  • Yunita Puji Lestari Universitas Muhammadiyah Purworejo
Keywords: brokoli, efisiensi pemasaran, saluran pemasaran

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : 1) saluran pemasaran brokoli di CV Soga Farm Indonesia, 2) biaya, keuntungan dan marjin pemasaran brokoli di CV Soga Farm Indonesia, 3) bagian harga yang diterima petani (farmer’s share) pemasaran brokoli di CV Soga Farm Indonesia dan 4) efisiensi pemasaran brokoli di CV Soga Farm Indonesia. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis deskriptif, penentuan sampel penelitian adalah purposive sampling yaitu pemilik  CV Soga Farm, bagian pemasaran, bagian produksi, mitra dan reseller. Analisis data menggunakan analisis deskriptif. Hasil analisis menunjukkan bahwa saluran pemasaran brokoli ada tiga yaitu Pola I: Soga Farm-Mitra-Supermarket-Konsumen; Pola II: Soga Farm-Supermarket-Konsumen dan Pola III: Soga Farm-Reseller-Konsumen. Dari tiga saluran pemasaran tersebut jumlah penjualan tertinggi pada saluran pola II. Biaya pemasaran pada saluran I sebesar Rp 16.750, keuntungan Rp 4.250, marjin pemasaran Rp 21.000, dan  farmer’s share 53,33%.  Saluran pemasaran II biaya sebesar Rp 6.000, keuntungan Rp 2.500, marjin sebesar Rp 8.500 dan farmer’s share 80,46%. Saluran pemasaran III biaya pemasaran Rp 5.500 keuntungan Rp 3.500, marjin Rp 9.000 dan farmer’s share 76,92%. Efisiensi pemasaran dilihat dari rasio total biaya pemasaran terhadap total nilai produk maka saluran pemasarn II dan III sudah efisien karena lebih kecil dari 33%, sedangkan saluran I kurang efisien karena lebih besar dari 33% yaitu 37,22%.

 

Kata Kunci: brokoli; efisiensi pemasaran; saluran pemasaran

Published
2023-03-30
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>