Analisis Nilai Tukar dan Pengeluaran Rumah Tangga Petani Padi Sawah di Kabupaten Konawe

  • Leni Saleh Universitas Lakidende, Konawe, Indonesia
Keywords: Nilai tukar petani, Pengeluaran rumah tangga, Padi sawah

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk : (1) Mengetahui berapa besar nilai tukar petani padi sawah di Desa Lamokuni Kecamatan Wonggeduku Barat Kabupaten Konawe dan (2) Mengetahui berapa besar pengeluaran rumah tangga dari total pendapatan usahatani padi sawah di Desa Lamokuni Kecamatan Wonggeduku Barat Kabupaten Konawe. Penelitian ini dilaksanakan di Desa Lamokuni Kecamatan Wonggeduku Barat Kabupaten Konawe. Penentuan lokasi ini dilakukan secara sengaja (purposive) dengan pertimbangan bahwa di desa tersebut sebagian besar penduduknya berusahatani padi sawah. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh petani padi sawah yang berjumlah 48 orang, penentuan responden dalam penelitian ini dilakukan secara sensus.

Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) Tingkat kesejahteraan petani sampel di Desa Lamokuni Kecamatan Wonggeduku Barat tergolong tinggi dengan rata-rata NTP sebesar 127,96%. (2) Pengeluaran rumah tangga petani padi sawah sebesar 57,81% dari total pendapatan usahatani petani padi sawah, maka petani memiliki tabungan sebesar 42,19% yang merupakan selisih antara pendapatan dan pengeluaran rumah tangga.

Published
2020-09-30
Section
Articles