Pemanfaatan Sampah Rumah Tangga Melalui Kegiatan Pembuatan Eco Enzyme di Kabupaten Malang

  • Dwi Susilowati Universitas Muhammadiyah Malang, Indonesia
  • Dhurotus Sangadah Universitas Muhammadiyah Malang, Indonesia
  • Venus Kusuma Wardhana Universitas Muhammadiyah Malang, Indonesia
Keywords: Pemanfaatan sampah Rumah Tangga, Eco Enzyme, Pemanfaatan sampah, Rumah tangga, Eco Enzyme

Abstract

Sampah rumah tangga merupakan tanggung jawab kelaurga oleh karena itu harus diolah dengan baik agar menghasilkan nilai ekonomis berupa penghematan pengeluaran yang bisa digunakan untuk keperluan lain. Manfaat dari pembuatan eco enzyme antara lain bisa digunakan sebagai bahan pelengkap sabun cuci piring, penyemprot ruangan, penyedot bau tidak sedap dan sebagai pupuk. Pengabdian ini dilakukam dengan mengambil permasalahan pemanfaatan sampah rumah tangga melalui kagiatan pembuatan Eco Enzyme (EE) yang ditujukan untuk ibu-ibu PKK di desa Mulyoagung kecamatan Dau kabupaten Malang. Model pengabdian lebih banyak ditekankan pembuatan dan pendampingan selama proses pembuatan Eco Enzyme (EE) yang memerlukan waktu kurang lebih 3 bulan. Sasaran pengabdian adalah ibu-ibu yang tergabung dalam kelompok PKK desa Mulyoagung dengan pertimbangan bahwa aktivitas di dapur banyak dilakukan atau dikelola  oleh ibu-ibu  rumah tangga yang pada akhirnya akan menghasilkan sampah baik organic maupun non organik.  Pembuatan Eco Enzyme (EE) disamping dapat mengurangi pengeluaran rumah tangga juga dapat membantu mengurangi beban TPST dalam mengelola sampah khususnya sampah organic. Namun yang lebih utama dari kegiatan pengabdian ini adalah menumbuhkan kesadaran melalui gerakan ibu-ibu akan pentingnya mengelola sampah dengan baik sehingga dapat memberikan manfaat tidak hanya bagi keluarga, dan lingkungan saja tetapi juga bagi keselamatan ekosistem/ bumi. Peran tersebut dapat dlakukan dengan cara menghimbau, memberikan penyuluhan, serta mendidik dan melatih keluarga atau masyarakat agar merubah perilaku dalam mengelola sampah.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-03-12
How to Cite
Susilowati, D., Sangadah, D., & Wardhana, V. K. (2022). Pemanfaatan Sampah Rumah Tangga Melalui Kegiatan Pembuatan Eco Enzyme di Kabupaten Malang. Surya Abdimas, 6(2), 324-332. https://doi.org/10.37729/abdimas.v6i2.1662
Section
Articles