Program Pemberdayaan Berbasis Kearifan Lokal Masyarakat Kecamatan Carita dalam Mengolah Komoditi Singkong dan Mengembangkan Peluang Usaha (Pengolahan, Packaging, dan Pemasaran)
Abstract
Pemberdayaan dapat diartikan sebagai suatu pelimpahan atau pemberian kekuatan (power) yang akan menghasilkan hierarki kekuatan dan ketiadaan kekuatan, seperti yang dikemukakan Simon (1993) bahwa pemberdayaan suatu aktvitas refleksi, suatu proses yang mampu diinisiasikan dan dipertahankan hanya oleh agen atau subyek yang mencari kekuatan atau penentuan diri sendiri (self-determination). Dengan dilakukan pemberdayaan diharapkan masyarakat mampu meningkatkan taraf hidupnya. Subjek binaan dalam kegiatan abdimas adalah warga masyarakat Desa Kadu Jogya, Kelurahan Carita, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten. Masyarakat belum mengolah komoditi Singkong atau ubi kayu yang sangat berlimpah secara maksimal sampai bernilai tambah. Masyarakat melihat ubi kayu tidak ada harganya, oleh karena itu ketua kelompok tani mempunyai harapan besar mayarakat dapat mempunyai keterampilan mengolah komoditi ubi kayu menjadi bernilai jual, mempunyai jiwa wirausaha dan memiliki kemampuan memasarkan secara online dan digital melalui blog dan market place.
Downloads
References
Kriyantono, Rachmat. Teknik Riset Komunikasi. PT.Rajagrafindo Persada. Jakarta. 2006.
Permana. Eka. Cecep. Kearifan Lokal masyarakat Baduy dalam mitigasi bencana. Wedatama Widya Sastra. Jakarta. 2010.
Prihantoro. Feri. BINTARI Foundations. Kehidupan berkelanjutan masyarakat Baduy. Asia Good ESP Practice Project. Jakarta. 2006
Suhartini. Kajian kearifan lokal masyarakat dalampengelolaan sumber daya alam dan lingkungan. Prosiding seminar nasional penelitian, pendidikan dan penerapan MIPA. Fakultas MIPA Universitas Negeri Yogyakarta. Yogyakarta. 2010.
Yin, R.K. Studi kasus (Desain dan Metode) eds Terjemahan. Raja Grafindo. Jakarta. 2006
Copyright (c) 2022 Rakhmini Juwita, Maman Rumanta, Is Eka Herawati, Ron Makrony
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.