Edukasi: Dalam Mengelola Barang Daur Ulang Untuk Meningkatkan Pendapatan Rumah Tangga
Abstract
Sampah merupakan salah satu permasalahan terbesar bagi seluruh negara. Untuk itu, dibutuhkan kreativitas dari masyarakat dalam mengelola sampah menjadi beberapa kerajinan tangan. Pemilihan lokasi di lingkungan RT. 04 RW, 05 Kelurahan Bekasi Jaya, Kecamatan Bekasi Timur, Bekasi Jawa Barat dikarenakan masyarakatnya memiliki kemampuan untuk mengelola sampah atau mendaur ulang sampah menjadi produk baru, akan tetapi mengalami banyak masalah dalam proses pengelolaan sampah menjadi barang baru. Adapun tujuan kegiatan membantu menyelesaikan permasalahan yang dialami oleh mitra. Permasalahan mitra: 1). Masih kurangnya kesadaran dan minat partisipasi dan pemahaman mengenai jenis sampah yang dapat didaur ulang; 2). Belum memahami penggunaan media sosial secara maksimal untuk pemasaran. 3). Bentuk laporan keuangan hasil penjualan produk baru masih tradisional. Solusi permasalahan: 1). Memberikan motivasi melalui sosialisasi pengelolaan memilah sampah; 2). Pelatihan dan pendampingan dalam proses pengelolaan sampai proses memasarkan produk hasil daur ulang melalui media sosial. 3). Pelatihan dan pendampingan dalam membantu proses pembuatan laporan keuangan sederhana menggunakan software akuntansi (Excel). Metode dalam pelaksanaan yakni dalam 3 tahapan meliputi: 1). Pelatihan dan pendampingan dalam konteks keilmuan dan informasi mengenai kesadaran akan daur ulang sampah; 2). Pelatihan dan pendampingan dalam pemilahan sampah dan sistem pemasaran dalam media sosial. 3). Pelatihan dan pendampingan dalam pembuatan laporan keuangan. Peserta dari kegiatan yakni ibu– ibu warga Rt 04/Rw 05 Kel.Bekasi Jaya, Bekasi sebanyak 20 orang. Hasil dari kegiatan ini mitra dapat mewujudkan meningkatnya kesadaran dan kemampuan memilah sampah untuk didaur ulang serta meningkatnya kemampuan memasarkan produk baru melalui media sosial kemudian pembuatan laporan keuangan yang sudah modern.
Downloads
References
Mirwan, M., & Senses, J. (2021). Pengelolaan Sampah Berbasis ‘“Zero Waste”’ Skala Rumah Tangga Secara Mandiri Di Komplek Delta 3 Dili Timor-Leste. EnviroUS, 2(1), 136–142. https://doi.org/10.33005/envirous.v2i1.94
Monavia Ayu Rizaty. (2021). Mayoritas Sampah di Jakarta Berasal dari Rumah Tangga pada 2020. Databoks. https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2021/07/07/mayoritas-sampah-di-jakarta-berasal-dari-rumah-tangga-pada-2020
Muflihah, T., Authar, N., Zarkasih, M., & Muhammad, Y. (n.d.). Membangun Ekonomi Kreatif di Masa Pandemi Melalui Pengolahan Sampah Rumah Tangga di Desa Weru Kabupaten Jombang. 145–151.
Ramadi, R., Qurrotaini, L., Astriyani, A., & ... (2021). Mengubah Sampah Menjadi Bernilai untuk Mengedukasi Anak-Anak di Masa Pandemi. … Masyarakat LPPM UMJ. https://jurnal.umj.ac.id/index.php/semnaskat/article/view/8033
Sanusi, I., Cahyadi, H., & Respati, R. (2016). Analisis Pemilahan Persampahan Berskala Individual Rumah Tangga (Studi Kasus Kelurahan Panarung, Kecamatan Pahandut, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah). Media Ilmiah Teknik Lingkungan, 1(1), 42–44. https://doi.org/10.33084/mitl.v1i1.138
Yuliantini, P. A., Purnamawati, I. G. A., & Herawati, N. T. (2017). Analisis Penerapan Akuntansi Lingkungan Pada Unit Milik Desa ( Studi Kasus Pada BUM Desa Mandala Giri Amertha Desa Tajun , Kecamatan Kubutambahan, Kabupaten Buleleng, Provinsi Bali). E-Journal S1 Ak Universitas Pendidikan Ganesha, 7(1), 1–12.
Copyright (c) 2022 Nita Komala Dewi, Endah Prawesti Ningrum
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.