Sosialisasi dan Penerapan Aplikasi Sekolah Digital untuk Meningkatkan Produktifitas Kegiatan Akademik dan Keuangan
Abstract
Perkembangan teknologi informasi saat ini telah mempengaruhi berbagai sektor, salah satunya sektor pendidikan. Implementasi teknologi informasi di sektor pendidikan dapat dilakukan pada berbagai aspek diantaranya: administrasi sekolah dan pengelolaan keuangan. Berberapa masalah terkait administrasi sekolah dan pengelolaan keuangan diantaranya: pencatatan administrasi sekolah masih terpisah-pisah, sehingga terjadi redundansi data dan pengelolaan data yang kurang baik. Pencatatan administrasi keuangan masih dilakukan secara konvensional pada buku. Masih terdapatnya input data serupa yang berulang, pencarian data, pemeriksaan dan pelaporan keuangan membutuhkan waktu lama. Solusi untuk mengatasi permasalahan tersebut, pada kegiatan pengabdian ini dilakukan sosialisai dan pelatihan penggunaan aplikasi sekolah digital. Terdapat tiga tahapan utama yang dilakukan pada pengabdian ini: persiapan, pengembangan aplikasi, pelaksanaan. Aktivitas utama yang dilakukan pada saat pelaksanaan pengabdian diantaranya: sosialisasi aplikasi sekolah digital, demo fitur aplikasi sekolah digital, uji coba aplikasi sekolah digital, disktusi terkait aplikasi sekolah digital. Pengelolaan administrasi akademik dan keuangan merupakan fokus tahap pertama yang diimplementasi di lokasi mitra. Pengisian kuisioner oleh mitra dilakukan setelah kegiatan utama dilaksanakan. Respon mitra terhadap 6 pernyataan terkait pelaksaan kegiatan pengabdian, rata-rata memberikan nilai pada kategori S = Setuju, ini berarti mitra setuju dan mendukung terkadap kegiatan pengabdian ini.
Downloads
References
Anbarini, R. (2022). Pengelolaan Keuangan di Sekolah Wujudkan Sekolah yang Transparan dan Akuntabel. 62, 2022. https://jendela.kemdikbud.go.id/v2/fokus/ detail/pengelolaan-keuangan-di-sekolah-wujudkan-sekolah-yang-transparan-dan-akuntabel
Arifin, M., & Nahar, A. (2017). Pengembangan Sistem Administrasi Sekolah Berbasis Teknologi Informasi MTs. Darul Ulum dan Mts. Miftahul Huda di Kabupaten Jepara. Journal of Dedicators Community, 1(1), 47–56. https://doi.org/10.34001/jdc.v1i1.437
Guzmaliza, D. (2019). Perangkat Lunak Bantu Administrasi Keuangan Sekolah Tinggi Teknologi Pagar Alam dengan PHP dan MySQL. Jurnal Ilmiah Betrik, 10(01), 28–37. https://doi.org/10.36050/betrik.v10i01.24
Lawita, N. F., Suriyanti, L. H., Sari, D. F., Samsiah, S., Agustiawan, A., & Ramashar, W. (2021). Sosialisasi Manfaat Pengelolaan Keuangan Sekolah Berbasis Teknologi. Community Engagement and Emergence Journal (CEEJ), 2(2), 194–199. https://doi.org/10.37385/ceej.v2i2.196
Millaty, M., Salehawati, N., Avi, M. F., Syarifudin, I., & Supriyatna, U. (2019). Pelatihan Manajemen Administrasi Keuangan. Jurnal Vokasi, 3(2), 72. https://doi.org/10.30811/vokasi.v3i2.1305
Nabila, N. (2021). Sosialisasi dan pelatihan pengelolaan keuangan di tk aisyiyah bustanul athfal giwangan. 341–347.
Ngongo, V. L., Hidayat, T., & Wijayanto. (2019). Pendidikan di Era Digital. Prosiding Seminar Nasional Pendidikan Program Pasca Sarjana Universitas PGRI Palembang, 2, 999–1015.
Nugraha, S. A., & Setiawan, R. (2017). Perancangan Sistem Informasi Pengolahan Administrasi Keuangan Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu Assalam Garut. Jurnal Algoritma, 13(2), 320–332. https://doi.org/10.33364/algoritma/v.13-2.320
Pramono, S. W., Supriyanto, S., & Ahdiani, U. (2021). E-Arsip untuk Sekolah Muhammadiyah Sebagai Upaya Dokumentasi Digital. Jurnal Pengabdian UntukMu NegeRI, 5(2), 39–44. https://doi.org/10.37859/jpumri.v5i2.2788
Pratiwi, Y. A., Ginting, R. U., Situmoran, H., & Sitanggang, R. (2020). Perancangan Sistem Informasi Akademik Berbasis Web Di Smp Rahmat Islamiyah. Jurnal Teknologi, Kesehatan Dan Ilmu Sosial, 2(1), 27–32.
Priyanto, A. (2020). Pendidikan Islam dalam Era Revolusi Industri 4.0. J-PAI: Jurnal Pendidikan Agama Islam, 6(2), 80–89. https://doi.org/10.18860/jpai.v6i2.9072
Purnama, N., & Estiyanti, N. M. (2021). Pendampingan Sistem Pelaporan Keuangan Di SMK Werdhi Sila Kumara Badung Bali. Jurnal Pengabdian Masyarakat: Darma Bakti Teuku Umar, 2(2), 205. https://doi.org/10.35308/baktiku.v2i2.2703
Putriani, J. D., & Hudaidah, H. (2021). Penerapan Pendidikan Indonesia Di Era Revolusi Industri 4.0. Edukatif : Jurnal Ilmu Pendidikan, 3(3), 830–838. https://edukatif.org/index.php/edukatif/article/view/407
Solahudin, M. (2021). Rancang Bangun Sistem Informasi Akademik Sekolah (SIAS) Berbasis Website. DoubleClick: Journal of Computer and Information Technology, 4(2), 107. https://doi.org/10.25273/doubleclick.v4i2.8315
Syafitri, W., Sadar, M., & Pane, E. P. (2018). Pelatihan Dan Sosialisasi Sistem Informasi Keuangan Pada Sekolah Islam Terpadu Pekanbaru. Dinamisia : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 2(2), 211–219. https://doi.org/10.31849/dinamisia.v2i2.1258
Syamsiyah, S. N., Huda, H., & Putra, D. W. (2022). Pendampingan Pengenalan Administrasi Sekolah pada Calon Pendidik Agama Islam Universitas Muhammadiyah Jember. Mujtama’: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 2(1), 39–46.
Wijaya, W. M., & Risdiansyah, D. (2020). Dampak Implementasi Sistem Informasi Manajemen Pendidikan pada Kegiatan Akademik di Sekolah The Impact of the Implementation of Education Management Information Systems on Academic Activities in Schools. Jurnal Penelitian Pendidikan, 20(1), 129–135.
Copyright (c) 2023 Irfan Darmawan, Alam Rahmatulloh, Rohmat Gunawan, ZK Abdurahman Baizal, Albi Fitransyah
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.