Analisis Yuridis Keterwakilan Perempuan di Kabupaten Kebumen pada Pemilihan Umum 2024

  • Imam Khanafi Universitas Muhammadiyah Purworejo
  • Sapardiyono Universitas Muhammadiyah Purworejo
Keywords: Pemilu, Keterlibatan Perempuan, Kab. Kebumen

Abstract

Pemilihan Umum merupakan pesta demokrasi bagi rakyat. Momen pemilu dijadikan warga untuk memilih wakil rakyat guna mewakili aspirasi mereka. Berdasarkan Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 disebutkan bahwa dalam Pemilu melibatkan 30% keterwakilan perempuan.  Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui regulasi mengenai proses pencalonan DPRD di Kabupaten Kebumen dan mengetahui penerapannya pada Pemilu tahun 2024  di Kabupaten Kebumen. Keterwakilan perempuan pada Pemilu DPRD Kabupaten Kebumen sudah cukup tinggi.  Terdapat dua partai yang mempu mencapai keterwakilan perempuan lebih dari 50% yaitu Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) yaitu sebesar 71,43% dan Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) yang mampu mencapai 57, 14 %. Namun demikian masih ada partai yang belum mampu memenuhi standar minimal keterwakilan 30% untuk calon perempuan, yaitu Partai Buruh dengan presentase keterlibatan perempuan 27,27%. Untuk mencapai tujuan tersebut penelitian ini menggunakan metode penelitian yuridis empiris. Hasil penelitian menunjukan bahwa perempuan mempunyai peran dan kedudukan yang sama seperti laki-laki dalam politik. Peran serta perempuan sangat penting dalam dunia politik, karena banyak isu-isu terkait perempuan yang memerlukan adanya keterwakilan perempuan di lembaga legislative.

Published
2023-12-20
How to Cite
Khanafi, I., & Sapardiyono, S. (2023). Analisis Yuridis Keterwakilan Perempuan di Kabupaten Kebumen pada Pemilihan Umum 2024. Eksaminasi: Jurnal Hukum, 2(4), 240-251. Retrieved from https://jurnal.umpwr.ac.id/index.php/eksaminasi/article/view/4210
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)