Peran Kelompok Tani Werdidadi dalam Meningkatkan Produksi Manggis di Desa Kaligono Kecamatan Kaligesing Kabupaten Purworejo

  • Budi Suprayitno Universitas Muhammadiyah Purworejo
  • Arta Kusumaningrum Universitas Muhammadiyah Purworejo
  • Istiko Agus Wicaksono Universitas Muhammadiyah Purworejo
Keywords: peran, kelompok, petani, produksi, masnggis

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk 1) Mengetahui karakteristik kelompok tani werdidadi di desa Kaligono kecamatan Kaligesing kabupaten Purworejo, 2) Mengetahui peranan kelompok tani Werdidadi terhadap peningkatan produksi usahatani buah manggis di desa Kaligono kecamatan Kaligesing kabupaten Purworejo. Sampel responden yang diteliti adalah kelompok tani Werdidadi yang ditentukan menggunakan metode purposive sampling. Instrumen pengumpulan data menggunakan kuisioner, analisis menggunakan analisis deskriptif, skala likert dan Rank Spearman. Hasil kegiatan terhadap produksi/produktifitas manggis sudah dirasakan karena perlakuan perbaikan cara budidaya, pemupukan berkala, mengatasi masalah hama, menambah wawasan petani terkait peningkatan produksi karena studi banding dengan kelompok tani yang lain, mempermudah petani dalam pemasaran manggis, sehingga anggota kelompok tani bisa merasakan manfaat dari kegiatan ini. 1) Karakteristik petani manggis yang dipilih didasarkan atas beberapa identitas, yaitu umur petani sebesar 85% petani termasuk dalam umur produktif, tingkat Pendidikan petani tergolong tinggi yaitu, sebesar 70% berpendidikan SLTA/SMA dan 70% petani dengan lulusan perguruan tinggi/akademi sebesar 5% dan 70% petani pernah mengikuti Pendidikan non formal (pelatihan). Petani yang memiliki luas lahan < 0,5 ha sebesar 70%, petani yang memiliki jumlah pohon sebanyak 20-40 batang sebesar 45% dan petani yang memiliki jumlah produksi 500-1000 kg sebesar 50%. 2)Peran kelompok tani Werdidadi terhadap produksi manggis di Desa Kaligono, Kecamatan Kaligesing diperoleh hasil dengan rata-rata skor sebesar 34,65 yang masuk dalam kategori sedang. Peran kelompok tani sebagai unit belajar memiliki persentase sebesar 35,64% yang masuk dalam kategori tinggi, peran kelompok tani sebagai unit kerjasama memiliki presentase sebesar 33,19% yang masuk dalam kategori sedang, dan untuk peran kelompok tani sebagai unit produksi memiliki persentase sebesar 31,17% yang masuk dalam kategori sedang.

 

Kata Kunci: peran, kelompok, petani, produksi, manggis

Published
2024-03-29
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)

<< < 1 2 3