Pengaruh Dimensi Gaya Hidup dan Penggunaan Gadget Terhadap Prestasi Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Ekonomi

  • Puput Monita Sari Universitas Muhammadiyah Purworejo, Indonesia
Keywords: Dimensi Gaya Hidup, Penggunaan Gadget, Prestasi Belajar Siswa

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh signifikan antara: (1) Dimensi gaya hidup terhadap prestasi belajar siswa. (2) Penggunaan gadget terhadap prestasi belajar siswa. (3) Keterkaitan variabel terhadap prestasi belajar siswa. Dari populasi 107 siswa diambil 78 sebagai sampel. Pengumpulan data penelitian ini menggunakan metode dokumentasi dan metode angket. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif dan kuantitatif. Hasil analisis deskriptif menunjukkan bahwa dimensi gaya hidup berada pada kategori cukup (52,56%), penggunaan gadget termasuk kategori baik (65,38%) dan prestasi belajar termasuk dalam kategori baik. Berdasarkan analisis kuantitatif menunjukkan bahwa dimensi gaya hidup berpengaruh signifikan terhadap prestasi belajar siswa kelas X BDP di SMKN 1 Ambal sebesar 16. Ada pengaruh signifikan antara penggunaan gadget terhadap prestasi belajar siswa kelas X BDP di SMKN 1 Ambal sebesar 15,21%. Ada pengaruh signifikan antara keterkaitan variabel terhadap prestasi belajar siswa kelas X BDP di SMKN 1 Ambal sebesar 32,49%. Sedangkan 67,51% dipengaruhi oleh variabel lain. 

Published
2020-05-31
How to Cite
Sari, P. M. (2020). Pengaruh Dimensi Gaya Hidup dan Penggunaan Gadget Terhadap Prestasi Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Ekonomi . Surya Edunomics, 4(1), 9-14. Retrieved from https://jurnal.umpwr.ac.id/index.php/suryaedunomics/article/view/2382
Section
Articles