Pengembangan E-Modul Interaktif Fisika Berbantuan Microsoft Sway Untuk Meningkatkan Keterampilan Berpikir Kritis Peserta Didik
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengembangan e-modul interaktif fisika berbantuan Microsoft Sway untuk meningkatkan keterampilan berpikir kritis . Penelitian ini menggunakan metode penelitian 4D (define, design, develop dan dissemination.). Subjek penelitian ini adalah SMA Negeri 5 Purworejo. Instrumen yang digunakan yaitu lembar validasi, lembar penilaian keterampilan berpikir kritis, angket respon , dan lembar keterlaksanaan modul ajar. Hasil penelitian diperoleh: 1) e-modul interaktif berbantuan Microsoft Sway valid dilihat dari dua validator, ahli materi mendapat nilai Aiken V sebesar 0.87, ahli media sebesar 0,83 sehingga dapat dipakai untuk uji coba terbatas dan tahap penerapan. (2) E-modul interaktif fisika berbantuan Microsot Sway praktis dilihat dari hasil angket respon sebesar 95,83%, dan keterlaksanaan modul ajar sebesar 98%. (3) E-modul interaktif fisika berbantuan Microsoft Sway efektif berdasarkan hasil uji coba menggunakan paired sample t-test diperoleh nilai t hitung 0.000 < 0.05, yang artinya terdapat peningkatan keterampilan bepikri kritis setelah menggunakan E-modul interaktif fisika berbantuan Microsoft Sway. Dengan demikian, e-modul interaktif yang dikembangkan layak (valid, praktis, efektif) digunakan untuk meningkatkan keterampilan berpikir kritis .
Downloads
Copyright (c) 2024 Nafisa Ulfah, Arif Maftukhin, Raden Wakhid Akhdinirwanto
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.